INDONESIA

NEVER SAY NEVER
TERIMAKASIH ATAS KUNJUNGANNYA

Jangan Lupa klik Tombol Like ya..!!

Selasa, 14 Desember 2010

10 Daftar 'kata kunci' yang Paling Dicari Di Google



CALIFORNIA - Tahun 2010 akan segera berakhir dalam hitungan pekan. Banyak peristiwa langsung ataupun tidak langsung turut mempengaruhi keadaan dalam 'mesin pencari', seperti Google.

Selama 11 bulan kemarin, Google mengumumkan 10 daftar 'kata kunci' yang paling dicari selama tahun 2010 ini. Tidak seperti tahun sebelumnya, dimana jejaring sosial paling mendominasi daftar tahun ini, kategori yang dihadirkan pun lebih beragam.

Dilansir TG Daily, Senin (13/12/2010), topik jejaring sosial dan mobile berada di posisi yang strategis. Di puncak daftar pertama, nama gadget iPad menjadi kata yang paling dicari oleh Google selama 2010 lalu. Tidak hanya iPad, produk Apple lainnya seperti iPhone 4 juga masuk dalam daftar yang paling dicari.

Tahun 2010, yang merupakan tahun perhelatan ajang sepak bola akbar di Afrika Selatan, turut mencari perhatian dengan menempati posisi ke-4 dalam daftar 10 besar kategori yang paling banyak dicari oleh Google.

Nama artis Justin Bieber memang fenomenal dan menjadi pembicaraan banyak orang, namun kata kunci musisi itu hanya mampu mengereknya ke posisi kelima.

Berikut, 10 daftar nama kata kunci yang paling banyak dicari di Google selama tahun 2010:

1. iPad
2. Chatroulette
3. iPhone 4
4. World Cup
5. Justin Bieber
6. Myxer
7. Facebook
8. Grooveshark
9. Glee
10. Mocospace

Sumber: okezone.com

Artikel Terkait:


0 komentar:

Posting Komentar

KOLOM KOMENTAR TIDAK MENGGUNAKAN CAPJAY,, JADI JANGAN SUNGKAN UNTUK KOMEN. OK....

Jangan Lupa klik Tombol Like ya..!!

Twitter Delicious Facebook Digg Favorites More